Percetakan & Konveksi Terbaik di Kota Lamongan

Blog

Katalog: Pengertian, Jenis, dan Fungsinya

pengertian katalog
Pengertian Katalog, Fungsi dan Jenisnya

Katalog – Seperti media cetak pada umumnya, katalog juga memiliki ciri, fungsi dan manfaatnya. Yang oleh untuk itulah, katalog tersebut diproduksi oleh pihak percetakan/perusahaan. Dan bila Kita pernah mengunjungi toko, swalayan, atau tempat perbelanjaan, pasti Kita pernah menerima atau melihat katalog yah. Nah! Katalog tersebut biasanya akan mempermudah pengunjung yang ingin mengetahui informasi terkait produk, toko, atau perusahaan yang sedang Kita datangi tersebut. Untuk lebih jelasnya, dalam kesempatan yang singkat ini Kami akan coba paparkan pada Anda, apa yang dimaksud dengan kalatalog, apa saja fungsinya, ciri, dan manfaatnya bagi sebuah unit bisnis. Sehingga selepas membaca artikel ini, wawasan Anda akan lebih luas, dalam memahami istilah katalog dalam pembicaraan sehari-hari.

Pengertian Katalog

Secara umum istilah katalog dapat Kita definisikan sebagai sebuah daftar. Di mana daftar ini akan memuat beragam informasi terkait produk/sesuatu yang tersusun secara rapi dan berurutan. Sehingga sebagai pembaca, Kita dapat dengan mudah mengetahui informasi yang Kita inginkan. Ini pengertian katalog secara umum. Adapun pengertian katalog versi KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) yaitu carik kartu, daftar, atau buku yang memuat nama benda atau informasi tertentu yang ingin disampaikan, disusun secara berurutan, teratur, dan alfabetis.

Sebenarnya tidak ada perbedaan signifikan antara pengertian katalog dalam KBBI dan penjelasan secara umum yang Kita sampaikan. Namun bila Kita melihat realita bisnis, katalog biasa digunakan untuk menyebut sebuah media promosi yang berisi kumpulan produk, layanan, atau jasa yang ditawarkan oleh sebuah perusahaan atau badan usaha. Salah satu contohnya adalah katalog promo/diskon. Yang di dalamnya terdapat daftar produk, layanan atau jasa yang sedang dalam masa promosi, sehingga Anda akan mendapat harga lebih murah.

Kesimpulannya adalah, katalog merupakan daftar barang dan jasa yang diterbitkan oleh perusahaan dalam bentuk buku, lembaran atau media digital, sebagai perantara untuk konsumen yang membutuhkan informasi detail terkait barang dan jasa yang ditawarkan.

Sejauh ini, banyak perusahaan membagikan katalog di jalanan secara random, sehingga hasil atau sasaran perusahaan tidak tercapai, karena katalog yang dibagikan tidak tepat sasaran tanpa mempertimbangkan minat dan kebutuhan masyarakat sekitar. Alhasil, biaya cetak katalog tidak membuahkan hasil secara optimal dan akhirnya membebani dana marketing.

Ciri-Ciri Katalog

Tanpa mengenal ciri-ciri katalog, mungkin Kita dapat keliru membedakan antara brosur dan katalog. Nah! Berikut ini beberapa ciri katalog yang baik dan benar.

  1. Tampilan katalog cenderung lebih fleksibel dan tidak kaku layaknya dokumen.
  2. Di dalamnya biasanya terdapat ilustrasi produk untuk menggambar jenis produk (untuk katalog produk).
  3. Biaya pembuatan atau cetak katalog relatif murah.
  4. Sajian informasi harus sinkron dengan daftar harga terkini yang dimiliki perusahaan.

Jenis-Jenis Katalog

Sebagai media cetak yang cukup baik dalam hal informatif, katalog ternyata terbagi menjadi beberapa jenis secara umum.

1. Katalog Berkas

Jenis katalog ini terbilang kurang efektif dari sisi pemuatan informasi. Karena katalog jenis berkas biasanya berukuran lebih kecil dari jenis katalog buku, sehingga kapasitas informasi yang dapat dimuatnya tentu akan lebih kecil. Dan lagi, jenis katalog ini lebih sering atau mudah hilang karena ukurannya yang kecil.

2. Katalog Buku

Katalog tipe ini cukup sering Kita temukan di meja informasi sebuah perusahaan. Sebenarnya ada beberapa keuntungan mencetak katalog jenis buku ini. Antara lain yaitu lebih mudah digunakan, simpel untuk dibawa, dan tentunya lebih mudah dijaga agar tidak hilang. Hanya saja, kekurangan katalog tipe ini juga cukup merugikan, karena lebih mudah usang, dan informasinya di dalam katalognya tidak dapat Kita perbarui sebagaimana menyisipkan info di dalam katalog apabila sudah dicetak.

3. Katalog Cetak

Sederhananya, katalog jenis cetak mudah dibawa ke mana pun dan digandakan. Katalog ini dicetak mirip dengan konsep bibliografi. Sehingga informasi di dalamnya tidak dapat Kita perbarui apabila sudah dicetak.

4. Katalog Kartu

Sesuai namanya, konsep katalog ini dibuat mirip seperti kartu. Hanya saja ukurannya berkisar antara 7,5 x 12,5 cm. Kelebihan dari jenis katalog kartu yaitu informasi dalam katalog dapat Anda perbarui dengan menyisipkan informasi terbaru. Adapun kekurangannya adalah keterbatasannya. Dalam satu laci katalognya hanya dapat memuat 1 jenis data informasi saja.

5. Katalog Online

Berhubung Kita telah memasuki era digital, banyak perusahaan mulai beradaptasi dan membuat katalog secara online atau digital. Sasarannya adalah generasi milenial yang lebih akrab dan senang berinteraksi dengan perangkat seperti smartphone atau laptop. Katalog elektronik ini biasanya akan Kita temui dalam format halaman website. Dan tentunya, informasi dalam e-katalog ini dapat Kita perbarui kapan saja. Hanya saja untuk dapat mengakses katalog elektronik ini, Kita membutuhkan jaringan internet agar dapat masuk ke halaman website katalog.

Fungsi Katalog

Adapun mengenai fungsi katalog secara umum antara antara lain yaitu:

1. Sebagai media informasi untuk salon/konsumen yang ingin mengenal atau mengetahui produk/layanan yang ditawarkan perusahaan. Yang dengan informasi tersebut, mereka dapat lebih mudah memutuskan barang atau layanan apa yang akan mereka beli dari perusahaan.

2. Sebagai media promosi untuk produk/layanan. Dengan katalog yang menjelaskan kelebihan masing-masing produk/layanan, potensi mempengaruhi calon konsumen akan lebih besar, sehingga peluang mendapatkan pelanggan akan lebih tinggi pula.

3. Untuk menekan biaya marketing. Dengan mencetak katalog dan menyebarkan secara tepat sasaran, ini akan meminimalisir biaya marketing perusahaan dalam memperkenalkan produk atau layanan baru mereka.

Demikian informasi Kita mengenai pengertian katalog, jenis dan fungsinya secara umum. Sehingga Kita dapat lebih mengenali media promosi di sekitar Kita. Adapun bagi Anda yang membutuhkan layanan cetak katalog, khususnya cetak katalog Lamongan. Anda dapat menggunakan layanan terpercaya dari Hasan Printing. Kami menyediakan layanan cetak yang lengkap, untuk kebutuhan percetakan Anda. Bukan hanya berpegalaman lebih dari 10 tahum, Kami juga menyediakan layanan pemesanan, untuk Anda yang berada di luar Kota Lamongan.

You may also like